Rabu, 31 Desember 2014

Bye 2014, Welcome 2015 !

Sekali lagi, aku akan reflexi di tahun 2014 yang telah lalu..
banyak hal telah terjadi di tahun ini....
aku selalu senang ketika aku dipercaya menjadi seorang ketua..
ketua acara retret sma 5 dan fellowship mahasiswa.. dan aku tau bahwa aku ga hebat sama sekali, yang hebat Tuhann.. :D
 
di tahun ini, ada 2 kali sidang kolokium yang telah kulewati, meski belum lulus, tapi semoga tahun depan bisa segera lulus.. amin..
di tahun ini aku mulai bekerja di prudential. skripsi yang ngabisin duit banyak membuatku memutuskan aku pingin kerja. dan kenyataannya, kerja jauh dari kata mudah. aku kerja di prudential, aku menghabiskan waktu untuk ikut training, dan canvasing di THR bersama tio. meski dapat cerita banyak disana yang menambah pengetahuan, aku masih merasa mengeluarkan duit bensin dan waktuku, tapi belum nampak hasil yang memadai, mungkin karena aku baru memulai. tapi aku menikmati prosesnya. bertemu dengan leader hebat seperti ko paulus dan pak ivan, teman yang mengajariku merubah penampilanku, kelompok kelinci, orang-orang yang menyapa dan menyemangati dengan hangat..

aku juga bersyukur, karena impian masa kecilku, bisa liburan bareng keluarga lengkap bisa tercapai ditahun ini.. ke museum angkut Batu, ke Paciran, dsb..

mengenai pelayananku, di awal tahun aku masih cukup aktif..
masih melayani dalam beberapa fasilitator retret.. retret smp st.mikael, retret sma hendrikus, sampai-sampai orang kerjaku bilang "kamu retret terus", karena hampir tiap jumat-minggu aku ada acara..giliran jumat-minggu ga ada acara, aku pasti mulai bingung cari kerjaan yang bisa aku lakukan...
 tahun-tahun 2014 awal aku masih sering bantu uk3, aku masih hubungan baik sama adik2ku tercintaa inii smpai sekarang.. mereka sebut aku 'cece segala bangsa' tapi sudah diteruskan sama ellen :D...

tapi sekarang aku mulai aktif di BPK kepemudaan. aku belum menemukan komunitas yang aku rajin datang kaya dulu sih.. semoga di tahun 2015 bisa menemukan keluarga komunitas...
 
aku bersyukur karena masih bisa kontak, dan sering ketemu sama teman lamaku.. teman smp, teman sd beberapa, dsb..

aku juga merasakan kebersamaan angkatanku..

aku juga bersyukur bisa sedikit memperbaiki kesalahan di masa lalu, memperbaiki hubungan dengan keluarga lain dan gereja lamongan, yang dulu cuek2 saja.. aku sudah jadi lektor 2 kali di gereja lamongan selama setahun ini, Puji Tuhan, aku juga bantu ngerangkai bunga, ikut dalam beberapa kali doa lingkungan..


banyak hal-hal baru yang aku bisa nikmati di tahun ini, seperti jadi narator di drama jalan salib hidup di GYB, itu adalah pengalaman yang luar biasa ketika aku boleh membawakan cerita supaya orang lain bisa menghayati 'kisah sengsara Tuhan Yesus', dan aku juga menjadi semakin menghayatinya, ada gambaran pengorbanan Tuhan Yesus yang begitu besar saat itu..

ditahun ini, ada banyak momen yang terjadi yang mengubah pandanganku..
ada wisuda teman-temanku, dan jalan karir mereka yang telah wisuda duluan..

ada juga pernikahan teman, yang dulu kupikir itu akan masih lamaaa, tapi ternyata usiaku sudah kepala 2, sudah saatnya serius mencari pasangan yang akan jadi pasangan hidup nanti..

tapi banyak hal juga yang menyadarkanku bahwa hidup di dunia ini cuma sementara saja..
engkong sby dan mak lamonganku sudah pergi ke surga mendahului aku..dan aku bersyukur masih sempat menemui mereka disebelum akhir hidup mereka. saat engkong, aku menemaninya di rumah sakit dan menemani sebelum 'keberangkatannya', sedangkan mak lamongan beberapa lalu ketika aku kunjungi dia sudah tidak berharap apa-apa..

Harapanku ditahun yang akan datang...
Don't give up on me, God..
viki yang mungkin nakal dan mulai memiliki banyak jalan untuk menjauh dariMu..
sangat berharap supaya Engkau terus mengarahkan jalanku supaya tidak jauh dari padaMu..
aku sangat berharap di tahun 2015 ini aku bisa mengarahkan seluruh kemampuanku, talenta yang Tuhan berikan untuk kemuliaanMu..
mungkin kenikmatan duniawi, pergaulan yang baru akan memindahkan jalanku, pikiranku, tapi...tolong.. Don't give up on me..
tahun-tahun ini akan menentukan masa depanku nanti..
banyak pilihan akan menantang didepan mataku..
dan..aku menyerahkan diri padaMu..
aku percaya pada rencanaMu..
aku percaya akan janjiMu...
jangan menyerah untuk mencintaiku, Tuhan......
anakMu ini selalu membutuhkanMu...
Bye 2014, Welcome 2015..
biarkan waktuku ini boleh menjadi berarti di tanganMu....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar